• CARA MEMBUAT KERIPIK KULIT PISANG MENTAH

    Resep Keripik Kulit Pisang Mentah Renyah Krenyes Gurih Sederhana Spesial Aneka Rasa Pedas Asli Enak. Kulit pisang selama ini hanya dibuang di tempat sampah atau untuk pakan sapi maupun ternak kambing. Bahkan, jika dibuang sembarangan dapat menyebabkan orang terpeleset. Buah pisang banyak disukai karena rasanya yang lezat dan kandungan gizi yang bermanfaat bagi tubuh diantaranya : vitamin A, C, mineral, serat dan gizi lainnya. Ternyata kulit pisang juga mengandung gizi yang tidak kalah dengan isinya diantaranya mengandung serat yang cukup tinggi, vitamin B, C, protein, kalsium dan karbohidrat. Kulit pisang yang tidak punya nilai ekonomis itu, ternyata di tangan Lasio (58), warga Desa Sidomulyo, Kecamatan Bambanglipuro, Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta, diolah kembali menjadi kerupuk unik.

    Foto Resep Keripik Kulit Pisang Renyah Gurih Sederhana Spesial Aneka Rasa Asli Enak
    Gambar Kerupuk Kulit Pisang Kastroli Goreng Garing

    Meski hanya dari kulit pisang, kerupuk kulit pisang hasil olahan Lasio ini terbilang lezat, gurih, dan sedikit sepat di lidah. Lasio yang juga sebagai ketua Koperasi Agro Murasa Boga Bantul (Amboy), Sidomulyo, Bambanglipuro ini juga pernah menciptakan keripik bonggol pisang dengan berbagai varian rasa.

    Meski baru ditemukan sekitar April 2013 lalu, bahkan belum memasarkannya dalam jumlah banyak, ia tetap memperbolehkan masyarakat mengintip resep pembuatan kerupuk kulit pisang miliknya. Ternyata tidak sulit, hampir sama dengan pembuatan kerupuk lainnya.

    Cara membuat kerupuk kulit pisang Lasio itu hampir sama dengan proses pembuatan kerupuk pada umumnya. Pertama, kulit pisang yang masih hijau mentah dicuci terlebih dahulu, kemudian direbus sekitar setengah jam. Setelah ditiriskan, kulit tersebut kemudian dipotong dan diblender untuk diperas airnya. Ampas kulit yang sudah halus, kemudian dicampur dengan komposisi adonan, yakni tepung tapioka 60 persen berbanding kulit pisang 40 persen, serta bumbu dua macam yakni bawang putih dan garam. Jika berminat, bisa ditambah campuran ebi, daun bawang, seledri, atau terasi. Adonan diulet dan dibungkus daun atau plastik seperti lontong untuk kemudian dimasukkan ke kulkas. Setelah itu, lontong kulit pisang tadi dikukus selama dua jam, untuk diiris tipis, dijemur kemudian digoreng.

    Dalam pembuatan kerupuk kulit pisang, Lasio mengaku sempat menemui kendala seperti saat direbus hancur, karena seharusnya dikukus. Selain itu, sulit diiris karena tidak didinginkan dalam kulkas terlebih dahulu.

    Menurut dia, sebaiknya kulit pisang yang digunakan masih mentah, karena kalau sudah matang akan lembek dan hitam. "Meski hanya kulit, kerupuk ini sudah diteliti kandungan gizinya oleh Universitas Gadjah Mada. Hasilnya positif, jadi tidak perlu diragukan," ujarnya kepada bisnis news Viva.

    Lasio mengaku belum memasarkan produknya, melainkan hanya menjual kepada para tetangga. Satu kilogram kerupuk mentah dibanderol Rp25 ribu atau Rp50 ribu untuk kerupuk yang sudah matang. Kerupuk yang masih mentah bisa tahan hingga enam bulan untuk disimpan.

    Dari hasil penelitian tim Universitas Kedokteran Taichung Chung Shan, Taiwan, ternyata ekstrak kulit pisang berpotensi mengurangi gejala depresi dan menjaga kesehatan retina mata. Karena selain kaya vitamin B6, kulit pisang banyak mengandung serotonin yang berfungsi menyeimbangkan mood.
    Dari paparan di atas bagi Anda yang ingin memproduksi keripik kulit pisang tidak perlu ragu lagi dengan kandungan gizinya. Berikut rahasia kumpulan aneka kreasi dan variasi olahan resepi keripik kulit pisang crispy atau kerupuk kulit pisang goreng kriuk sajian sedap istimewa lengkap dengan cara bikin sendiri di rumah ala rumahan (Homemade) yang simple mudah dan praktis untuk konsumsi sendiri maupun untuk jualan usaha aneka keripik dan kerupuk serba kulit buah untuk oleh-oleh khas daerah.

    RESEP KERIPIK KULIT PISANG


    BAHAN :
    • Kulit pisang mentah
    • Air kapur sirih
    • Garam
    • Gula
    • Tepung
    • Minyak goreng
    CARA MEMBUAT KERIPIK KULIT PISANG :
    1. Cuci bersih kulit pisang.
    2. Siapkan air kapur sirih dengan perbandingan 1 liter air dicampur 1/2 sdt kapur sirih.
    3. Rendam kulit pisang di dalam larutan air kapur + 20 menit, lalu angkat.
    4. Siapkan larutan garam dengan perbandingan 1 liter air dicampur 1 sdt garam.
    5. Rendam kulit pisang dalam larutan garam + 20 menit, kemudian angkat.
    6. Siapkan larutan gula dengan perbandingan 3 sdm gula dilarutkan dalam 1 liter air.
    7. Rendam kulit pisang dalam larutan gula + 20 menit, kemudian angkat.
    8. Jemur kulit pisang sampai kering + 8 jam.
    9. Kulit pisang kering siap digoreng sampai kuning kecoklatan.
    10. Anda bisa menggunakan adonan tepung, caranya setelah langkah nomor 4-7 masukkan kulit pisang dalam adonan tepung.
    11. Setelah keripik kulit pisang berwarna kuning, angkat dan tiriskan.
    12. Keripik kulit pisang siap dikemas atau disajikan dengan minuman hangat.
  • You might also like

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar